Tidur siang atau yang biasa disebut napping adalah waktu terbaik untuk mengembalikan kondisi dan stamina tubuh Anda. Tidur siang merupakan solusi yang tepat ketika rasa kantuk melanda. Seseorang yang tidur siang sering diasumsikan dengan stigma sosok yang pemalas dan kurang antusias dalam bekerja. Padahal, nyatanya dengan tidur siang dapat meningkatkan daya ingat dan kinerja sehingga akan lebih produktif. Dikutip dari Healthline, dikatakan bahwa tidur siang juga akan sangat bermanfaat untuk kesehatan mental Anda.
Menurut Sleep Foundation, secara umum, durasi tidur siang terbaik untuk orang dewasa adalah sekitar 20 menit dan tidak lebih dari 30 menit. Sedangkan, tidur siang yang terlalu lama dapat memiliki dampak negatif, menurut studi yang dilakukan di China melalui Pusat Informasi Bioteknologi Nasional, menemukan bahwa tidur siang lebih lama dari 30 menit ada korelasi dengan frekuensi penyakit hati, tidur siang lebih dari 60 menit dikaitkan dengan peningkatan risiko diabetes, dan tidur siang lebih dari 90 menit dikaitkan dengan tekanan darah tinggi.
Walaupun tidur siang hanya sebentar, berikut ini beberapa manfaat yang akan didapatkan:
- Meningkatkan Kemampuan Memori Otak
Dilansir dari WebMD, beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa tidur siang memiliki peran penting dalam menyimpan ingatan. Tidur siang dapat membantu Anda mengingat hal-hal yang pernah dipelajari di awal hari. Selain itu, tidur siang juga berfungsi untuk mencegah Anda melupakan kemampuan Anda yang berkaitan dengan keterampilan motorik, persepsi indra, dan ingatan verbal. Sependapat dengan itu, menurut Cleveland Clinic, tidur siang dapat meningkatkan daya ingat khususnya bagi mereka yang ingin mempelajari hal-hal baru.
- Lebih Efektif dibanding Konsumsi Kafein
Jika Anda merasa lelah tetapi harus tetap bekerja maupun belajar, lebih baik tidur siang sebentar daripada menyeruput kopi. Dibandingkan dengan kafein, tidur siang dapat memberikan memori dan fokus yang lebih baik. Sehingga Anda akan tetap produktif setelah itu.
- Memperbaiki Suasana Hati
Jika kondisi suasana hati Anda sedang tidak dalam keadaan yang baik-baik saja pada hari itu, maka cobalah untuk tidur siang. Mungkin tidak disadari bahwa salah satu manfaat tidur siang juga untuk memperbaiki suasana hati. Tidur siang atau bahkan sediakan waktu untuk beristirahat dengan berbaring akan mampu perbaiki suasana hati Anda di sisa hari itu.
- Mengurangi Stres
Berdasarkan laman Klik Dokter, ketika berada dalam tekanan, dengan tidur siang selama 30 menit mampu mengurangi stres dan juga meningkatkan daya tahan tubuh.
- Lebih Mudah Tidur Pada Malam Hari
Tidur di siang hari juga bermanfaat bagi para lansia. Tidur siang bermanfaat untuk membantu para lansia memiliki kualitas tidur di malam hari yang lebih baik. Lebih optimal jika dilengkapi dengan latihan aerobik yang tidak terlalu sulit dan melelahkan, seperti berjalan atau peregangan di malam hari, sehingga hal ini dapat membantu meningkatkan kesehatan fisik dan psikis.
Jika Anda ingin mulai membiasakan diri untuk tidur, mungkin membutuhkan waktu karena Anda harus mencoba mengatur waktu, durasi, dan beradaptasi dengan lokasi tidur juga. Mulai hari ini, cobalah untuk membiasakan tidur siang untuk meningkatkan kesehatan Anda.
-MGK