Menurut Praktisi Mindfulness, Agus Santoso bahwasannya praktik mindfulness itu artinya kita berlatih mengenali dan mengelola reaktivitas ingin dan tidak ingin atau reaktivitas yang lebih primitif, yaitu suka dan tidak suka.
Ketika seseorang memikirkan hal-hal yang negatif atau pikiran yang acak, seringkali hal itu membuat seseorang merasa cemas dan khawatir. Padahal, belum tentu hal itu akan terjadi. Tidak jarang juga, pikiran tersebut mampu membuat seseorang merasa terganggu, sulit berkonsentrasi, sheingga dapat mengalami stres, gangguan kecemasan, hingga depresi.
Agar terlepas dari kondisi dan pikiran yang membuat Anda merasa cemas dan khawatir, Anda dapat menerapkan praktik mindfulness sehingga bisa membuat hidup lebih tenang dan damai.
Cara Menerapkan Praktik Mindfulness
Jika Anda ingin memulai menerapkan mindfulness,Anda dapat mengawalinya dengan cara mudah yakni dengan memusatkan perhatian pada pernapasan. Bagaimana caranya? Yuk Sobat Elim kita simak caranya berikut ini!
1. Tarik Nafas Perlahan
Saat Anda memiliki pikiran negatif, cobalah untuk duduk, tarik napas dalam-dalam dan perlahan, serta tutup mata Anda. Fokus pada napas Anda saat ia bergerak masuk dan keluar dari tubuh Anda. Duduk dan bernapas, bahkan hanya satu menit, dapat membantu. Hal ini untuk menghilangkan distraksi dari sekitar.
2. Perhatikan Hal-Hal Sekitar
Setelah itu, luangkan waktu untuk memperhatikan hal-hal di sekitar kita dengan semua indra seperti sentuhan, pendengaran, penglihatan, penciuman, dan perasa. Nikmati, bahkan hal terkecil yang dianggap sepele sekalipun.
Misalnya, saat Anda menyantap makanan favorit, coba luangkan waktu untuk mencium, merasakan, dan benar-benar menikmatinya.
3. Fokus Pada Saat Ini
Daripada memikirkan masa lalu atau mengkhawatirkan masa depan, cobalah untuk hanya menerima apa yang terjadi waktu sekarang. Hadir pada momen saat ini dapat membantumu merasa lebih tenang. Jalani hidup dimasa sekarang.
4. Menerima Diri Sendiri
Pada tahapan ini kelihatannya mudah, namun sebenarnya sulit karena memerlukan kesabaran dan konsentrasi ekstra. Meditasi mindfulness bisa dilakukan ketika Anda mau menerima kondisi diri Anda sendiri seluruhnya.
Anda perlu menyadari bahwa Anda juga manusia, perlu diperlakukan dengan penuh kasih sayang. Oleh karena itu, Anda perlu memberikan perhatian penuh terhadap diri sendiri, temukan kebahagiaan pada diri Anda mulai dari hal-hal yang sederhana.
Itulah cara menerapkan Mindfulness, sederhana bukan? Maka dari itu, mari kita praktikan mindfulness dalam kehidupan sehari-hari untuk mengurangi stres, kecemasan, hingga meningkatkan kualitas hidup.
Sumber: Great Mind, Detik Edu, Mayo Clinic, Halodoc, Aqua
Baca juga artikel: Ini Dampak Overthinking Bagi Kesehatan